Panduan Registrasi & Pemasangan Iklan
12 September 2018 | FirdausPada Kolom website, Silahkan Ketik www.jpro.co.id lalu klik enter untuk memproses alamat website. Jika proses loading sudah selesai, akan tampil gambar seperti di atas. Gambar di atas adalah halaman awal website jpro.co.id. Di pojok kanan atas, terdapat kolom “masuk” seperti yang di lingkari. Klik kolom “masuk”.
Registrasikan terlebih dahulu Identitas Anda. Silahkan Klik kolom “Registrasi” seperti gambar yang di lingkari. Proses registrasi akan segera di proses.
Gambar di atas menunjukkan formulir registrasi untuk mendaftarkan Identitas diri Anda. Email dan Password harus di isi dengan baik dan benar. Setelah Anda mengisi dengan baik dan benar, silahkan ulangi password yang Anda tulis, dan ketik kembali pada kolom “ulangi Password”. Note : isi password harus sesuai seperti yang sebelumnya! Jika tidak sesuai akan terjadi kesalahan pada sistem sehingga proses akan di tolak.
Jika registrasi Anda sudah selesai, maka akan muncul Notifikasi “Selamat bergabung di JasaPro!” Notifikasi tersebut menunjukkan registrasi Anda sudah berhasil. Identitas Anda di website sudah terdaftar. Anda bisa langsung mendaftarkan Iklan sesuai dengan kebutuhan. Silahkan Anda lanjutkan proses pembuatan iklan selanjutnya.
Setelah berhasil registrasi Anda akan mendapatkan Notifkasi dari care@jpro.co.id ke E-mail Anda yang sudah teregistrasi di website www.jpro.co.id . Segera lakukan aktivasi akun untuk menlanjutkan proses pembuatan iklan. Klik link “Aktifkan Akun”, silahkan tunggu proses untuk mengaktifkan E-Mail
Setelah mengaktifkan Akun, Anda akan menerima Notifikasi “Selamat bergabung di JasaPro. Email sudah terverifikasi”. Notifikasi ini menunjukkan bahwa E-mail Anda sudah dapat digunakan untuk memasangkan Iklan di www.jpro.co.id
Sebelum memasangkan Iklan, Anda diminta untuk mengisi profil formulir. Silahkan jelaskan profil sesuai diri Anda sesuai yang minta.Setelah selesai mengisi data diri yang sesuai, silahkan Klik kolom “Save File” di pojok kanan bawah untuk menyimpan data yang telah Anda isi.
Untuk tahapan ini, silahkan Anda pilih terlebih dahulu jenis pemasangan iklan yang Anda butuhkan (Jasa/Property) di kolom “Pasang Iklan” seperti yang sudah di lingkari. Setelah Anda selesai memilih jenis iklan (Jasa/Property) yang akan di tampilkan, silahkan pilih paket yang Anda butuhkan. Kami menyediakan beberapa paket pilihan dilengkapi dengan fitur-fitur tertentu, antara lain:
- Premium : Video (YouTube), Peta (Maps), 5 Foto, dan dapat menuliskan deskripsi mengenai Jasa/Property sebanyak 2000 karakter.
-
- 1 Bulan = Rp. 120.000
- 3 Bulan = Rp. 324.000
6 Bulan = Rp. 576.000
-
- Regular : Peta (maps), 5 foto, dan dapat menuliskan deskripsi mengenai jasa/property sebanyak 2000 karakter.
-
- 1 Bulan = Rp. 90.000
- 3 Bulan = Rp. 243.000
6 Bulan = Rp. 432.000
-
- Gratis / Free Trial : 2 Foto dan dapat menuliskan deskripsi mengenai Jasa/Property hanya 500 karakter dalam masa 30 Hari penggunaan.
Setelah Anda memilih paket yang dibutuhkan, silahkan pilih kolom “Beli” untuk memproses Iklan Anda.
Untuk memaksimalkan fitur Peta yang kami sediakan. Silahkan isi data diri dengan baik dan lengkap seperti ; Propinsi, Kabupaten/Kota, Alamat Lengkap. Note: Alamat di cantumkan sesuai dengan tempat atau lokasi!
Untuk Anda yang menggunakan fitur Video, silahkan upload video Anda terlebih dahulu di Youtube (tersedia tutorial mengupload video ke YouTube). Setelah selesai Anda upload video melalui akses YouTube, Copy Link video tersebut dan masukkan pada kolom “ Situs” Contoh :YouTubeuntuk upload video https://support.google.com/youtube/answer/57407?co=GENIE.Platform%3DDesktop&hl=id
Setelah Anda Selesai memasukkan link video. Pilihjenis Bank (BCA/ Danamon)untukmembayar pemasanganIklan yang Andabuat. Contoh : Jika Anda ingin membayar tagihan melalui bank BCA, silahkan pilih BCA.
Setelah melakukan pembayaran akan muncul tampilan seperti di atas.
Setelah melakukan pembayaran via bank yang telah Anda pilih. Silahkan klik “konfirmasi Pembayaran”. Pada halaman ini Anda dapat melihat tampilan Paket Iklan yang Anda pilih.
Pada Halaman Tagihan, Silahkan pilih kolom “Opsi”
Setelah klik Tombol “Opsi” Anda akan melihat kolom tampilan “konfirmasi Pembayaran”. Segera lakukan konformasi pembayaran agar iklan Anda kami proses secepatnya.
Setelah memilih kolom “Opsi”, Anda di minta untuk melakukan pengisian data konfirmasi sesuai dengan pembayaran yang telah Anda lakukan.
Isi kolom bank pengirimdan juga rekening pengirim agar mempermudah proses verifikasi pembayaran. Setelah Anda melakukan verifikasi pembayaran, klik “Konfirmasi”
Halaman ini memberikan informasi kepada Anda mengenai status pembayaran iklan yang Anda lakukan. Jika status “confirmed” mohon tunggu proses validasi dari tim kami. Setelah itu Anda akan menerima Notifikasi melalui Email bahwa iklan Anda sudah di publikasi oleh tim kami.
Note: Jika ada yang tidak jelas atau kurang paham, silahkan hubungi kami di marketing@jpro.co.id
Tags: registrasi, cara pasang iklan